Header Ads

Hutan Pinus Kayon Kalipasang dusun Krangkeng Getasan Kab. Semarang

Camping menjadi salah satu hobi populer yang dipilih orang untuk mengisi waktu luang, atau untuk sarana refreshing, terutama bagi orang yang hobi dengan alam.
Biasanya hobi ini juga sekedar untuk mencari suasana alam yang sunyi, untuk melepaskan diri dari keramaian.

Lokasi Camping hutan pinus Kayon Kalipasang dusun Krangkeng Getasan Kab. Semarang

Masih di sekitar lereng merbabu, terdapat tempat yang cocok bagi penyuka camping di alam terbuka.
Kayon, hutan pinus yang terletak di sisi utara gunung Merbabu, menyuguhkan suasana yang teduh dan pemandangan yang menyejukkan mata. Lokasi tepatnya berada di dusun Krangkeng, Desa Batur, Kec. Getasan, Kab. Semarang.
Apabila dari arah Salatiga, sampai di pertigaan desa Jampelan Getasan (depan Koramil), belok kiri di jalur alternatif ke Sruwen atau Tengaran. Kurang lebih 6 km, sampai di perempatan Wonosari, belok kanan ke arah desa Krangkeng yang hanya membutuhkan waktu kurang lebih 5 menit.

Pemandangan Gunung Merbabu menjelang sampai lokasi

Jalan menuju Kalipasang

Kalipasang masuk dalam kawasan taman nasional gunung Merbabu, dan merupakan hamparan hutan pinus yang luas. Terdapat sumber air di tempat tersebut.

Pinus Kalipasang masuk di kawasan Taman Nasional Gunung Merbabu
Hutan Pinus Kayon (sebutan tempat ini oleh warga sekitar) sebelum dibangun menjadi Kalipasang
Foto pinusan Kalipsang sebelum dibangun
Saat ini, kayon belum populer dipilih oleh para pecinta camping. Namun di tempat ini sering dipakai muda mudi untuk sekedar duduk menikmati sejuknya udara sejuk dengan suasana hutan pinus. Selain itu juga banyak yang memanfaatkan tempat ini untuk lokasi berkumpul keluarga. Ada juga yang mengadakan acara perkumpulan dengan membawa tikar untuk kebaktian padang atau arisan keluarga.

Gunung Telomoyo di sebelah utara terlihat tertutup awan
Suasana Senja dusun Krangkeng
Nah, bila sedang mencari lokasi untuk kegiatan outdoor, tidak ada salahnya hutan pinus Kayon ini menjadi referensi anda.

Latar Balakang gunung Merbabu

Sekarang tempat ini juga dibangun sebuah embung, istemawanya di tempat ini mata akan disuguhi pemandangan Gunung Merbabu yang dekat di depan mata. Tempat ini sangat recommended banget deh buat ngadem, berikut penampakannya...



Embung bangau di sekitar Kalipsang
Tempat ini mata bisa memandang gunung Merbabu dari dekat